Seorang pemenang takkan pernah berhenti untuk berusaha dan orang yang berhenti untuk berusaha takkan menjadi seorang pemenang

Paguyuban Kepala Desa Batangan Bantu Pengisian Siskeudes


PELATIHAN : Tenaga Ahli P3MD memberikan penjelasan cara mengoperasikan Siskeudes.
 

BATANGAN - Paguyuban Kepala Desa se-Kecamatan Batangan membantu pengisian data sistem keuangan desa (Siskeudes), bagi tiga desa yang mengalami kesulitan menggunakan aplikasi baru. Tiga desa tersebut masing-masing Desa Bulumulyo, Pecangaan, dan Kedalon yang terlambat dalam pengisian data.

Kepala Paguyuban Kepala Desa se-Kecamatan Batangan, Subur melalui Humas Paguyuban Suwignyo mengemukakan, metode input data secara serentak di kantor kecamatan kemarin dirasa kurang efektif, dan justru menguras waktu.

“Siskudes sudah teratasi, karena kesigapan temen-temen kepala desa dan beberapa staf yang lebih senior dalam pengelolaan itu. Mereka dikerahkan untuk membantu tiga desa yang terlambat menyetorkan data,” katanya.

Untuk mengantisipasi hal serupa terulang, paguyuban kepala desa ini berencana menggelar pelatihan lanjutan, dengan sistem jemput bola. Yakni dengan cara mendatangi langsung tiap desa yang memerlukan bantuan.

“Kami tidak akan menunggu pelatihan dari kecamatan, karena lama menunggu. Waktu pelatihannya pun singkat, padahal daya tangkap kami berbeda-beda, karena usia ada yang masih muda bahkan sepuh,” bebernya.

Dikatakannya, dengan menggunakan sistem keuangan itu dirasa sangat bermanfaat. Pengelolaan dana desa lebih tertib, akuntabel, transparan dan tingkat akurasinya sangat  tinggi. Ia berharap dengan kekompakan para kepala desa, segala kendala pengisian Siskeudes mampu teratasi permanen. (HP/HP/MK)

0 Komentar

    Tambah Komentar