Orang-orang berhasil tidak hanya dengan keras hati, melainkan mereka juga pekerja keras yang percaya pada kemampuan dirinya.

Menang Lomba Perpustakaan, Empat Perpustakaan Desa dapat Bantuan Komputer


Bupati Haryanto mengecek penerima bantuan komputer dalam pendampingan pengoperaasiannya.
 

Sebanyak empat Perpustakaan desa di Kabupaten Pati mendapatkan bantuan perangkat Komputer. Masing-masing desa, mendapatkan tiga perangkat komputer, yang merupakan bantuan dari perusahaan Cola Cola Foundation. Sebagai bentuk kepedulian dan tanggung jawab sosial atau Corporate Social Responsibility (CSR).

Bupati Pati Haryanto mengatakan, jika bantuan yang diberikan kepada empat desa melalui penilaian lomba juara perpustakaan desa di tingkat kabupaten. Penerima bantuan komputer tersebut yakni Desa Bakaran Wetan, Bermi, Pangkalan dan Mulyoharjo.

Lebih lanjut, walaupun nilainya bantuan tersebut tidak seberapa, akan tetapi dapat menjadikan motivasi terhadap desa-desa lainnya. Untuk dapat mengoptimalkan perpestakaan di masing-masing desa.

“Awalnya lomba kemudian dari urutan Juara itu kami berikan. Diluar itu juga kami berikan hadiah dari Arpusda sendiri. Jadi bukan tiba-tiba memilih desa untuk diberikan hadiah, namun sebelumnya ada lomba perpustakaan desa,” terang Haryanto, usai melakukan sosialisasi sosialisasi Program Perpuseru, bagi replikasi perpustakaan desa 2017.

Sementara itu, supervisor Coca Cola Foundation Ahmad Sohib menjelaskan hal tersebut sebagai bentuk upaya untuk meningkatkan serta menambah sarana prasarana desa dalam peningkatan perpustakaan di desa.

Menurutnya, perpustakaan desa kebanyakan hanya di gunakan sebagai taman baca dan tempat pinjam buku. Akan tetapi sebagai upaya pengembangan pusat informasi, pihaknya berharap perpustakaan dapat bertransformasi perpustakaan menjadi pusat pembelajaran masyarakat berbasis telekomunikasi dan informatika.

“Kami berharap, perpustakaan desa mampu menjadi Pusat informasi bagi kebutuhan masyarakat,” harapnya. (PO/FN/ MK)

0 Komentar

    Tambah Komentar