Tegas akan diri sendiri, buang pikiran negatif dan lakukan yang baik. Kegelisahan hanya milik mereka yang putus asa

Tingkatkan Kualitas SDM, Disnaker Berikan Pendidikan dan Pelatihan Ketrampilan

WhatsApp Image 2017-10-24 at 4.48.44 PM

Untuk meningkatkan ketrampilan SDM di Kabupaten Pati, Dinas Kerja Kabupaten Pati memberikan  Pendidikan dan Pelatihan Ketrampilan bagi pencari kerja. Kegiatan ini diadakan di 3 Kecamatan, Kecamatan Pati, Kecamatan Jaken dan Kecamatan Winong. Pelatihan ini dimulai tanggal 18 September s/d 23 Oktober selama kurang lebih 30 hari dengan jumlah jam pelajaran 8 JP per harinya (45 menit/JP). Instruktur berasal dari Seksi Pelatihan Disnaker Pati

Pelatian di Kecamatan Pati dilaksanakan di Desa Sarirejo, pelatihan yang diajarkan berupa Las Listrik yang diikuti oleh 16 peserta yang semuanya merupakan warga Desa Sarirejo. Peserta diajarkan membuat ragangan/tempat pot, ranjang tempat tidur. Peserta berasal dari bermacam lulusan diantaranya SD (3 orang), SMP (7 orang), SLTA sederajat (6 orang). Pada akhir pelatihan, tiap peserta pelatihan akan mendapatkan bantuan alat berupa : Kaca mata las listrik, asetlin, kinci inggris 15”, blender las karbit, regulator oksigen, regulator acytilin, kunci pipa 12”, dan selang las

Di Desa Sumberarum, Kecamatan Jaken, pelatihan yang diajarkan berupa Instalasi Penerangan yang diikuti oleh 16 peserta yang berasal dari bermacam lulusan diantaranya SD (1 orang), SMP (6 orang), SLTA sederajat (7 orang) dan Sarjana (2 orang). Pada akhir pelatihan, tiap peserta pelatihan akan mendapatkan bantuan alat berupa : sabuk pengaman, tang potong, tang cucut, tang kombinasi, tang pengupas kabel, helm, mulitester multifungsi, sarung tangan, obeng, palu besi, solder listrik, tang ampere, obeng kombinasi.

Di Desa Tanggel, Kecamatan Winong, pelatihan yang diajarkan berupa Menjahit yang diikuti oleh 16 peserta yang berasal dari bermacam lulusan diantaranya SD (2 orang), SMP (6 orang), SLTA sederajat (6 orang) dan Sarjana (2 orang). Para peserta pada akhir pelatihan sudah bisa membuat gamis, kemeja, celana pendek, celana panjang (jogger dress), dan pakaian anak. Pada akhir pelatihan, para peserta pelatihan akan mendapatkan bantuan alat berupa 1 set mesin jahit per peserta.

 

Sumber : Admin Disnaker

0 Komentar

    Tambah Komentar