Seorang pemenang takkan pernah berhenti untuk berusaha dan orang yang berhenti untuk berusaha takkan menjadi seorang pemenang

Tarling di Malam 21, Ini Pesan Bupati Untuk Warga Kayen

Tarawih keliling yang dilaksanakan Pemkab Pati, (5/6), jatuh pada malam 21 di bulan Ramadhan. Kali ini, giliran  Masjid Baiturrohman Dukuh Buloh Desa Kayen Kecamatan Kayen, yang didatangi Bupati Pati bersama Forkompimda beserta para Kepala OPD.

Dihadapan para jamaah shalat Isya dan tarawih, Bupati Haryanto menghimbau warga Kayen agar dalam menyambut Hari Raya Idul fitri tidak melakukan takbir keliling hingga keluar desa. Hal itu dilakukan  untuk menghindari tawuran antar desa dan kejadian yang tidak diinginkan.

"Kita nikmati saja dalam menyambut hari raya ini dengan damai dan tenang, cukup lakukan takbir di desa masing- masing dengan khusyuk," himbaunya.

Tak jauh berbeda dengan tarling sebelumnya, pada kesempatan itu, Bupati juga memberikan secara simbolis bantuan keuangan untuk tempat ibadah sebesar 20 juta sekaligus menyerahkan e-KTP siap edar kepada camat Kayen.

Bupati mengatakan, terdapat kenaikan jumlah bantuan tempat ibadah yang diberikan Pemkab Pati. Dimana tahun sebelumnya bantuan berjumlah 15 juta, kini meningkat menjadi 20 juta untuk tiap rumah ibadah.

"Untuk jumlah bantuan walau tak seberapa namun salah satu bentuk perhatian pemerintah daerah, karena dalam membangun masjid tentu menghabiskan biaya tak sedikit dan rata rata swadaya masyarakat," jelas suami dari Musus Indarnani itu.

Haryanto mengungkapkan, tarling pada malam hari ini juga bagian dari silaturahmi pada masyarakat Kayen. Menurutnya, dengan silaturahmi semacam ini, masyarakat dapat mengetahui informasi langsung dari kepala daerah. "Tak lupa kami mengajak masyarakat untuk menjaga situasi keadaan yang sudah kondusif ini," tuturnya.

Sementara itu, Kepala desa Kayen Marno mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada pemerintah daerah atas wujud perhatian yang diberikan untuk masyarakat Kayen. Selain itu, Marno berharap dengan bantuan ini dan kedatangan Bupati beserta rombongan OPD, dapat memberi motivasi dalam pembangunan masjid. "Semoga pembangunan masjid ini juga membuat warga kami menjadi lebih baik dalam meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah," ujarnya. (po4/PO/MK)

0 Komentar

    Tambah Komentar