Seorang pemenang takkan pernah berhenti untuk berusaha dan orang yang berhenti untuk berusaha takkan menjadi seorang pemenang

Lepas Kontingen Kemah Wilayah, Bupati Ingatkan Jaga Kondisi Peserta

Ekstrakurikuler pramuka yang ada di sekolah, ikut berperan dalam mendidik generasi muda. Tak hanya itu, dari pramuka pula anak didik bisa berbuat sesuatu yang bermanfaat bagi lingkungannya juga mendidik karakter anak.

Hal itu disampaikan Bupati Pati Haryanto selaku Ka Mabicab Pati saat melepas para kontingen Satuan Komunitas (SAKO) Cabang Pati, yang bertempat di Pendopo Kabupaten Pati, Rabu (30/10).

Lebih lanjut Bupati mengatakan, apabila SAKO ini telah melaksanakan kegiatan kepramukaan di tiap - tiap sekolah Islam terpadu maupun di kecamatan hal tersebut sudahlah tepat.

Bagi Bupati, pelaksanaan Kemah Wilayah ke 8 (Kemwil 8) se Jawa Tengah, yang dilaksanakan pada tanggal 4 - 8 November 2019 di Taman Wisata Ndayu Park, merupakan sarana untuk menambah pengalaman maupun ilmu pengetahuan. Serta pemahaman budaya antara satu daerah dengan daerah lain.

"Saya berpesan saat kemah nanti, anak - anak dapat menjaga kondisi badan mengingat bahwa cuaca ekstrim yang saat ini terjadi. Apabila ingin siap menolong orang lain, maka juga harus siap menjaga kondisi diri sendiri terlebih dahulu", pesannya.

Bupati juga tak lupa berpesan kepada para pembina, sekalipun anak - anak telah berlatih berjiwa pramuka dan mandiri, namun tetap harus membimbing anak - anak.

Sementara itu, Ketua SAKO Pramuka Islam Terpadu Pati, Heri mengatakan bahwa tema kegiatan tersebut ialah "Kita Bersahabat Raih Syurga Bersama".

Untuk diketahui, berjumlah total 3.534 yang terbagi SD sebanyak 2.160, SMP 660 orang, Pembina Pendamping 564 orang dan tamu undangan sebanyak 50 orang. Sedangkan dari SAKO Cabang Pati penggalang SD 80 orang, SMP 20 orang dan pembina 20 orang hingga bertotal 120 orang.

"Kami mohon doa dan dukungan, agar kegiatan yang bertempat di Sragen tersebut, dapat terlaksana dengan aman dan lancar" tutupnya. (po4/PO/MK)

0 Komentar

    Tambah Komentar