Seorang pemenang takkan pernah berhenti untuk berusaha dan orang yang berhenti untuk berusaha takkan menjadi seorang pemenang

BAAS Dibutuhkan Keterlibatannya Dalam Penurunan Stunting

bapak asuh stunting 1

“Dalam percepatan penurunan stunting dibutuhkan keterlibatan semua pihak dan salah satunya adalah dengan program Bapak Asuh Anak Stunting ( BAAS ) dan gerakan satu OPD satu desa dampingan  untuk penanggulangan kemiskinan”, Demikian sambutan Bupati Pati yang disampaikan Kepala Dispermades Kabupaten Pati, Sudiyono pada Jum’at (19/8/2022) di Ruang Penjawi Setda Kabupaten Pati.

Ditekankan, bahwa komitmen bersama harus dibangun dan action nyata harus dilaksanakan dengan cara intervensi dan konvergensi penurunan angka stunting dan melakukan hal nyata dalam penanggulangan stunting .

Harapannya masyarakat , institusi , perusahaan , dan stakeholder secara aktif bersama sama sebagai Bapak Asuh melakukan intervensi dan kontribusi untuk terlibat aktif memberikan bantuan penanganan stunting baik berupa pemberian  makanan tambahan  dan asupan gizi baik yang tercukupi  bagi balita penderita stunting sesuai dengan amanat Perpres 72 tahun 2021 yang dilakukan secara lintas sektoral.

“Dalam hal ini Pemerintah Daerah Kabupaten Pati telah melakukan berbagai upaya sejak sebelum pandemi sampai sekarang, dengan membentuk tim sampai action plan dan melakukan action yang nyata, dan Alhamdulillah mendapatkan hasil. Di posisi saat ini angka stunting Kabupaten Pati di posisi sekitar 20% dengan target nasional 2024 nanti di posisi angka 14% .” jelasnya. (MR09).

0 Komentar

    Tambah Komentar